Laga melawan Real Madrid, Kamis (22/8), akan selalu dikenang dalam ingatan Raul Gonzales. Betapa tidak, mantan striker tim nasional Spanyol itu mendapat sambutan luar biasa ketika kembali ke rumah lamanya, Santiago Bernabeu.
Raul Gonzales kembali ke Bernabeu untuk tampil di ajang Trofeo Santiago Bernabeu bersama klubnya saat ini, Al-Sadd. Ajang tersebut sekaligus menjadi penghormatan atas dedikasi si pemain selama 16 tahun di El Real.
Keriuhan pecah ketika Raul mencetak gol pada menit ke-22. Setelah laga berakhir pun, ribuan penonton yang memadati stadion tak berhenti memberikan tepuk tangan untuk Sang Pangeran.
"Ini indah. Saya ingin berterima kasih kepada fan yang datang dan menunjukkan kasih sayang mereka," ucap Raul di situs resmi Los Blancos.
"Semua orang bahagia. Saya tidak bisa memiliki penghargaan yang lebih baik dari ini, dengan stadion yang penuh dan bermain lagi dengan kaus Madrid," imbuhnya.
Raul merupakan legenda Madrid. Ia membela raksasa Spanyol itu dari 1994 hingga 2010 dan masih memegang rekor sebagai pemain dengan penampilan terbanyak serta pencetak gol terbanyak El Real.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Komentar