Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Viking dan Bobotoh Dilarang Pakai Atribut

By Tulus Muliawan - Selasa, 27 Agustus 2013 | 07:01 WIB
Persib

Suporter Persib Bandung, Viking dan Bobotoh, dilarang masuk Stadion Maguwoharjo bila membawa atribut. Mereka akan datang menyaksikan laga usiran Persija Jakarta melawan Persib di Maguwoharjo, Sleman, Rabu (28/8).

Ketua Umum Jakmania, Larico Ranggamone, mengungkapkan, larangan bagi suporter Persib berdasarkan kesepakatan dengan kepolisian Sleman. Menurutnya Ketua Umum Viking, Heru Joko pun bisa memahami keputusan tersebut.

“Saya baru saja selesai kontak dengan Heru Joko. Dia menanyakan hasil dari pertemuan dengan pihak keamanan. Karena sudah diputuskan ada larangan bagi suporter Persib, maka dia tidak membuka pendaftaran bagi anggotanya untuk ke Sleman. Dia menghormati keputusan itu,” kata Larico.

Namun, Larico dan Heru Joko tidak bisa menghalangi bila Viking atau Bobotoh tetap datang ke Sleman untuk menyaksikan laga tersebut. Menurut Larico, mereka bisa masuk stadion asal melepaskan atribut klub.

“Mereka tak ubahnya seperti penonton umum dan duduknya di VIP. Kami akan terus menjalin komunikasi dengan Viking. Saya berharap suatu saat nanti Viking bisa ke Jakarta dan Jakmania bisa ke Bandung. Ini memang butuh proses,” ujar Larico.

Pihak panitia pelaksana pertandingan pun tidak mengizinkan suporter Persib datang ke stadion dengan membawa atribut. Bila tetap ngotot, mereka akan dievakuasi untuk dikeluarkan dari Sleman.

“Kami juga sudah mengirim surat dari Polres Sleman kepada suporter Persib, terkait izin pertandingan dan larangan bagi mereka untuk datang ke Sleman,” ujar Bobby Kusuma Hadi, Ketua Panpel.


Editor :


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X