Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ada Pilgub, PT LI kembali Mengundur Pertandingan

By Kukuh Wahyudi - Jumat, 6 September 2013 | 18:58 WIB
Esteba Herrera dkk. harus menunda bertanding.
Erly Bahtiar/Bolanews
Esteba Herrera dkk. harus menunda bertanding.

Gelaran Liga Super Indonesia (LSI) 2012/13 kembali terganggu agenda politik. Kini Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kalimantan Timur yang digelar pada 10 September mebuat laga yang akan berlangsung di Kalimantan diundur.

Total ada sembilan laga yang bakal digelar mengalami penundaan. Persiba vs Sriwijaya, Mitra Kukar vs PSPS, Persisam Vs Persija, dan Barito vs Pelita Bandung Raya awalnya digelar pada 11 September, namun harus di undur ke 15 September. Sulitnya mencari izin pihak kepolisian menjadi alasannya.

Laga yang seharusnya bertanding pada 15 September, yakni Persiba Balikpapan vs Pelita Bandung Raya, Mitra Kukar vs Persija, Barito Putera vs Sriwijaya FC, dan Persisam vs PSPS juga ikut diundur. Keempat partai tersebut akan ditandingkan pada 18 September.

Sementara itu, satu laga non-Kalimantan, Persiwa vs Persita, juga disesuaikan. Jadwal awal pada 15 September diundur tiga hari selanjutnya. Kebijakan itu diambil untuk menjaga persaingan di zona merah.

"Klub-klub telah kami surati soal perubahan jadwal ini termasuk tim-tim tamu," kata CEO PT LI, Joko Driyono.
Perubahan jadwal tersebut tidak dilakukan untuk kepentingan salah satu klub. PT Liga Indonesia selaku operator liga tetap akan menjaga persaingan.

"Kompetisi tak bisa berakhir berbarengan dan akan ada perbedaan. Akan tetapi, tidak dalam posisi yang mengambil keuntungan. Saya lihat persaingan bukan ada di papan atas. Adanya pertandingan krusial justru terkait dengan degradasi," ujar Joko.


Editor : Kukuh Wahyudi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X