Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cruyff: Bagus Belanda Ditahan Estonia

By Wisnu Nova Wistowo - Senin, 9 September 2013 | 13:46 WIB
Johan Cruyff
Getty Images
Johan Cruyff

2 dalam Kualifikasi Piala Dunia 2014 pada 6 September lalu. Menurut Cruyff, dari laga tersebut Belanda bisa mengintrospeksi bahwa mereka masih memiliki kekurangan.

"Masih banyak pekerjaan yang harus dilakukan," kata Cruyff dalam kolomnya di koran De Telegraaf pada 9 September.

Mantan pemain Ajax dan Barcelona itu menulis bahwa kemenangan di Estonia yang bisa membuat Belanda langsung lolos ke Piala Dunia Brasil 2014 justru akan berbahaya buat De Oranje untuk jangka panjang.

"Apa lagi yang Anda butuhkan dari kritik ketika Anda sudah memenangi semuanya?"

Dalam pertandingan melawan Estonia di Tallinn pada 6 September lalu, Belanda hampir menderita kekalahan. Sempat unggul melalui Arjen Robben pada menit ketiga, De Oranje kemudian tertinggal 1-2. Tim asuhan Louis van Gaal terhindar dari kekalahan mengejutkan setelah memperoleh penalti pada menit ke-93. Kapten Robin van Persie berhasil mengeksekusi penalti dengan baik guna mendapatkan satu poin di kandang Estonia.

Belanda masih memimpin Grup D. Kemenangan atas tuan rumah Andorra pada 10 September bisa meloloskan Belanda ke Piala Dunia 2014.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X