Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Komdis PSSI Panggil PT LPIS pada 12 September 2013

By Kukuh Wahyudi - Rabu, 11 September 2013 | 23:51 WIB
Hinca Panjaitan
Kukuh Wahyudi/Bolanews
Hinca Panjaitan

Laga Persis Solo kontra PSS Sleman (4/9) yang berujung pada kericuhan direspon oleh lembaga peradilan PSSI, Komisi Disiplin (Komdis). Komdis akan memanggil PT LPIS selaku operator liga besok, 12 September 2013, untuk menjelaskan duduk persoalannya.

Sebelum berbicara tentang kericuhan, sebenarnya laga tersebut berstatus ilegal. Pasalnya, Persis merupakan tim yang telah didiskualifikasi pada sidang komdis 30 Agustus. Jadi, bagaimana tim tersebut bisa menjamu PSS?

"LPIS akan dimintai keterangan karena menganjurkan laga tersebut tetap berjalan padahal status Persis telah didiskualifikasi dari liga. Laga tersebut juga berdampak kerusuhan di kota pertandingan tersebut, Solo," tutur Ketua Komdis Hinca Panjaitan.

Keputusan tersebut diakui Hinca akan berakibat fatal bila PT LPIS tak bisa menjelaskan duduk persoalan dengan jelas.

“Saya melihat ada unsur sengaja memaksakan pertandingan tersebut masih digelar. Ada unsur pembangkangan terhadap PSSI," ujar Hinca.

"Setelah lembaganya, barulah orang-orang yang menyuruh pertandingan digelar. PSS sebagai pelapor akan kami panggil lebih dulu,” tutur Hinca.


Editor : Kukuh Wahyudi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X