Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hadapi Myanmar, Garuda Muda Bidik Kemenangan Kedua

By Tulus Muliawan - Kamis, 12 September 2013 | 08:07 WIB
Muchlis Hadi Ning Syaifulloh (merah), bertarung ketat di laga kontra Brunei.
Fahrizal Arnas/Bolanews
Muchlis Hadi Ning Syaifulloh (merah), bertarung ketat di laga kontra Brunei.

19, Kamis (12/9) di Stadion Petrokimia, Gresik. Kemenangan telak 5-0 atas Brunei, Selasa (10/9) lalu menjadi modal penting bagi anak asuh Indra Sjafri tersebut.

Meski mengantongi bekal bagus untuk mewujudkan target menang, Indra Sjafri meyakini laga ini bakal berjalan lebih ketat. Pasalnya, secara kualitas Myanmar lebih baik ketimbang Brunei.

Hasil seri 1-1 melawan Malaysia di pertandingan sebelumnya menjadi bukti kekuatan Myanmar. Untuk itu, ia meminta pasukan Garuda Muda agar tidak menganggap remeh Myanmar.

Kendati waspada, Indra optimistis timnya bisa meraih kemenangan kedua. Pasalnya, keuntungan sebagai tuan rumah menjadi nilai plus bagi anak buahnya.

Optimisme Indra semakin besar karena hasil evaluasi pada laga uji coba melawan Uni Emirat Arab sebelum turnamen menunjukkan hasil yang meyakinkan. Evan Dimas Darmono dkk. bermain lebih bagus ketimbang saat bertemu Brunei.    

“Permainan anak-anak bisa lebih baik dari pertandingan perdana itu. Saya yakin, menghadapi Myanmar yang memiliki kualitas lebih baik, grafik performa anak-anak akan mengikuti,” ujar Indra.


Editor : Fahrizal Arnas


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X