Presiden Real Madrid, Florentino Perez, kini merasa sangat senang karena dirinya berhasil memperpanjang kontrak Cristiano Ronaldo yang sebelumnya selalu menolak. Perez menyebutkan bahwa hari penandatanganan kontrak pemain andalannya ini sebagai hari besar bagi Real Madrid.
Cristiano Ronaldo yang sebelumnya selalu menolak untuk memperpanjang kontraknya di Real Madrid karena merasa tidak bahagia, akhirnya kini berhasil dibujuk oleh Florentino Perez agar mau memperpanjang masa baktinya.
Kontrak Ronaldo yang sebelumnya akan berakhir pada Juni 2015, kini telah ia perpanjang dengan berdurasi selama lima musim kedepan dengan bayaran 17 juta euro setiap musimnya. Hal ini juga sekaligus mengubur anggapan bahwa CR7 akan meninggalkan Real Madrid menuju klub yang telah membesarkan namanya, Manchester United.
Florentino Perez yang telah menjadikan perpanjangan kontrak Ronaldo ini sebagai target utama klub, merasa senang karena telah berhasil memenuhi keinginan semua Madridista di seluruh dunia.
"Ini adalah hari besar bagi klub karena kami telah mengabulkan keinginan semua Madridista. Cristiano Ronaldo akan tetap bersama Real Madrid untuk lima tahun ke depan. Fans di seluruh dunia telah menyerukan untuk ini dan saat ini, hal itulah yang kami umumkan di sini," kata Perez kepada Football Espana.
"Empat musim lalu, di stadion terisi penuh dan ada banyak pesta. Kami tidak pernah memiliki sebuah sambutan seperti itu sebelumnya. Dengan usaha yang maksimal, pengorbanan besar, dan bakat luar biasa, Cristiano telah memenangkan hati semua fans,"
"Dengan raihan 204 gol dalam 203 pertandingan, tidak ada yang pernah melakukan hal lebih spektakuler dari itu. Hari ini adalah hari besar bagi Real Madrid dan seorang pemain terbaik di dunia kini telah tahu bahwa ini adalah rumahnya," ungkap Perez.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Komentar