Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Moyes Sering Minta Wejangan kepada Ferguson

By Ade Jayadireja - Selasa, 17 September 2013 | 14:10 WIB
David Moyes dan Sir Alex Ferguson.
Getty Images
David Moyes dan Sir Alex Ferguson.

David Moyes mengaku sering berbicara dan mengadakan kontak secara intens dengan seniornya, Sir Alex Ferguson. Manajer Manchester United itu mendapat banyak saran dari Fergie.

David Moyes datang ke United pada Mei lalu untuk menggantikan Sir Alex Ferguson yang telah memutuskan pensiun. Ia mengalahkan kandidat lainnya macam Jose Mourinho dan Jurgen Klopp.

Sadar ilmunya masih sedikit, Moyes pun kerap meminta saran kepada Ferguson, termasuk setelah membawa United menang 2-0 atas Crystal Palace pada Sabtu (14/9).

"Sir Alex hadir di pertandingan hari Sabtu dan terkadang saya berbagi cerita dengan dia soal pertandingan," tutur Moyes seperti dilansir laman resmi klub.

"Saya berbicara dengan dia secara teratur dan baru-baru ini saya juga bicara tentang pertandingan yang akan datang. Saya bertanya bagaimana dia biasanya akan menggunakan skuad pada saat-saat seperti ini," imbuhnya.

Setelah memulai debut bersama United di Premier League, Moyes dan pasukannya akan menjamu Bayern Leverkusen di partai perdana Liga Champion, Rabu (18/9) dini hari WIB. Ini pertama kalinya Moyes mempimpin pasukan Setan Merah di pentas Eropa.

"Saya tidak membicarakan masalah Leverkusen, Real Sociedad, dan Shakhtar Donetsk kepada Sir Alex," ucap Moyes.


Editor : Ade Jayadireja


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X