Senin (16/9), Thorsten Fink resmi dipecat sebagai pelatih Hamburger SV. Skipper Hamburg, Rafael van der Vaart terkejut mendengar kabar tersebut.
VdV mengaku tidak pernah diberitahu soal rencana untuk mendepak sang arsitek tim. "Saya sungguh terkejut. Tak pernah terlintas di benak saya, hal semacam itu bisa terjadi," ungkap Van der Vaart kepada Bild.
"Saya beranggapan, kami akan tetap didampingi pelatih saat menghadapi Werder Bremen pekan ini," imbuhnya.
Walau mengakui penampilan musim ini kurang mengesankan, VdV tetap memberikan pujian terhadap Fink. Menurutnya, Fink adalah pelatih pekerja keras.
"Sejak mengenal Thorsten Fink, saya selalu menganggapnya sebagai pelatih pekerja keras dan punya motivasi tinggi. Ia tetap bersemangat bahkan setelah kami kalah 2-6 dari Borussia Dortmund," tutur Van der Vaart. (wta)
Editor | : | Wieta Rachmatia |
Komentar