200 bersama Manchester United.
Wayne Rooney menyumbang dua gol dalam partai kandang melawan Leverkusen. Gol pertama terjadi pada menit ke-22, setelah itu ia kembali mencatatkan namanya di papan skor di menit ke-70.
"Ini terjadi sangat cepat dan saya sangat senang telah mencetak 200 gol untuk klub seperti Manchester United. Adalah kehormatan besar bagi saya," tutur Rooney kepada laman resmi klub.
Meski sudah genap membukukan 200 gol, Rooney tak ingin cepat berpuas diri. Ia ingin terus menambah pundi-pundi golnya untuk Setan Merah.
"Mudah-mudahan akan ada lagi gol yang datang," kata Wazza.
Kini Rooney bercokol di posisi keempat daftar top skor sepanjag masa United. Ia masih harus mencetak 50 gol untuk menggeser Bobby Charlton dari posisi pertama.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Komentar