Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gol Lovren Putus Rekor Tak Terkalahkan Liverpool

By Verdi Hendrawan - Sabtu, 21 September 2013 | 23:14 WIB
Selebrasi Dejan Lovren saat berhasil mencetak gol kemenangan Southampton atas Liverpool.
John Powell/Getty Images
Selebrasi Dejan Lovren saat berhasil mencetak gol kemenangan Southampton atas Liverpool.

Pemain bertahan Southampton, Dejan Lovren, yang berhasil mencetak gol kemenangan The Saint atas Liverpool, membuat rekor tak terkalahkan The Reds terputus. Hasil ini tentu sangat mengecewakan pada Liverpudlian, karena hal itu terjadi di kandang mereka sendiri Anfield.

Liverpool yang sebelumnya hanya mempu bermain imbang menghadapi Swansea City pada kepan ke-4 Premier League, kini harus semakin kecewa dengan hasil buruk yang mereka raih.

Southampton yang memang terkenal sebagai tim yang cukup merepotkan bagi klub-klub besar, kini kembali berhasil membuktikan hal tersebut dengan menjadikan Liverpool sebagai korbannya.

Bermain di hadapan lebih dari 40 ribu pendukung Liverpool, The Saint berhasil memenangkan pertandingan berkat sundulan Dejan Lovren pada menit ke-53, berkat asist dari Adam Lallana.

Liverpool tampak kesulitan membongkar pertahanan Southampton, terlebih penampilan kiper The Saint, Artur Boruc, bermain gemilang, meskipun Simon Mignolet bermain bermain lebih cemerlang. Hal ini menunjukkan bahwa The Reds juga sempat mengalami tekanan yang hebat dari tamunya itu.

Posisi Liverpool saat ini di tabel klasemen Premier League meamng masih berada di puncak, namun terancam merosot ke posisi ke-6, bila semua klub-klub lain yang menguntit mereka di tabel klasemen dapat memenangkan atau mendapat tambahan tiga poin.


Editor : Verdi Hendrawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X