19 meraih gelar juara Piala AFF U-19 mengalir deras. Tidak hanya fan setia di segenap penjuru Tanah Air yang mengungkapkan suka cita atas gelar juara penghapus dahaga prestasi selama 22 tahun, senior Ravi Murdianto dkk. juga ikut bangga dan senang dengan pencapaian yang ditorehkan adik mereka.
Bek timnas, Abdul Rahman Sulaeman, mengungkapkan kegembiraannya. "Selamat untuk Garuda Muda. Kemenangan ini semoga menjadi awal kebangkitan timnas mulai dari level yunior hingga senior," ujar Rahman.
Hal sama diungkapkan Gunawan Dwi Cahyo. Salah satu pilar lini belakang Timnas U-23 di SEA Games 2011 itu berharap gelar juara Piala AFF U-19 2013 menjadi pembuka gelar juara lainnya. Tidak lupa, bek Persijap itu juga berharap seluruh punggawa Timnas U-19 untuk tidak terlalu larut dalam kegembiraan karena masa depan mereka masih panjang.
"Masih banyak yang harus dikejar oleh adik-adik yang sekarang bergabung di Timnas U-19. Mungkin kalau mereka masih bisa jadi satu tim, ke depannya bisa menjadi lebih hebat lagi. Tidak lupa saya juga mengucapkan selamat untuk coach Indra Sjafri yang sudah membawa Indonesia juara," kata Gunawan.
Di partai final Piala AFF U-19 yang berlangsung di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Garuda Muda menang 7-6 atas Vietnam melalui drama adu penalti yang menguras emosi.
Editor | : | Aning Jati |
Komentar