Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Stadion Baru Nice Datangkan Hoki

By Senin, 23 September 2013 | 22:12 WIB
Dario Cvitanich, pencetak gol pertama di Allianz Riviera
Valery Hache/Getty Images
Dario Cvitanich, pencetak gol pertama di Allianz Riviera

4 Ligue 1 (1/9), menjadi laga kandang terakhir Nice di Stade Du Ray. Mulai 22 September, Nice resmi berpindah ke kandang gres mereka di Allianz Riviera.

Kandang anyar tersebut ternyata menghadirkan efek luar biasa bagi pasukan Claude Puel. Pada partai pertama di Allianz Riviera, Les Aiglons menyikat tamunya, Valenciennes empat gol tanpa balas, Minggu (22/9).
Puel mengaku senang dapat menorehkan kemenangan pada laga pertama Nice di Allianz Riviera. "Sangat menyenangkan  kami dapat mengukir debut di Allianz Riviera dengan torehan kemenangan. Atmosfer yang tercipta sungguh luar biasa. Hal tersebut sampai membuat kami merinding," ujar Puel
Dalam partai tersebut, Striker Nice, Dario Cvitanich resmi mencatatkan namanya ke dalam buku sejarah. Striker asal Argentina tersebut menjadi orang pertama yang mampu membuat gol di Allianz Riviera.
"Saya sangat senang mejadi pencetak gol pertama di stadion baru. Tapi saya lebih senang karena tim meraih kemenangan dan bermain baik," kata Cvitanich. Kemenangan atas Valenciennes tersebut mengantarkan Nice nangkring di tangga kelima klasemen sementara.

Kandang anyar tersebut ternyata menghadirkan efek luar biasa bagi pasukan Claude Puel. Pada partai pertama di Allianz Riviera, Les Aiglons menyikat tamunya, Valenciennes, empat gol tanpa balas, Minggu (22/9).

Puel mengaku senang dapat menorehkan kemenangan pada laga pertama Nice di Allianz Riviera. "Sangat menyenangkan  kami dapat mengukir debut di Allianz Riviera dengan torehan kemenangan. Atmosfer yang tercipta sungguh luar biasa. Hal tersebut sampai membuat kami merinding," ujar Puel

Dalam partai tersebut, Striker Nice, Dario Cvitanich resmi mencatatkan namanya ke dalam buku sejarah. Striker asal Argentina tersebut menjadi orang pertama yang mampu membuat gol di Allianz Riviera.

"Saya sangat senang mejadi pencetak gol pertama di stadion baru. Tapi saya lebih senang karena tim meraih kemenangan dan bermain baik," kata Cvitanich. Kemenangan atas Valenciennes tersebut mengantarkan Nice nangkring di tangga kelima klasemen sementara Ligue 1.


Editor :


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X