Mantan penyerang andalan Real Madrid, Ronaldo Luis Nazario, kini meminta kepada Iker Casillas untuk dapat terus memperjuangkan posisinya sebagai kiper utama Los Merengues. Ia menilai bahwa hal itu dilakukan oleh semua pemain di dalam tim.
Iker Casillas yang sering disimpan oleh pelatih Carlo Ancelotti sebagai pemain cadangan, dinilai oleh Ronaldo Luis disebabkan oleh beberapa hal, di mana situasi seperti ini belum pernah dirasakan oleh kiper berusia 32 tahun itu sebelumnya.
Ronaldo mengatakan bahwa Casillas belum pernah merasakan persaingian besar seperti ini dan harus dapat terus berjuang untuk kembali mendapatkan tempatnya, meskipun mantan pemain berusia 37 tahun itu pun mengakui bahwa Diego Lopez juga memiliki kemampuan yang baik.
"Casillas berada dalam situasi yang sulit. Dia tidak pernah menghadapi kompetisi besar seperti ini sebelumnya," tutur Ronaldo kepada Football Espana.
"Namun, dia adalah salah satu kiper terbaik di dalam sejarah, sehingga ia harus mampu untuk mendapatkan tempatnya kembali,"
"Saya juga pernah bersama Diego Lopez dalam pelatihan (saat masih di Madrid) dan dia juga sangat baik. Untuk Ancelotti, tidak akan ada masalah dalam memilih satu di antara mereka," ungkap Ronaldo.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Komentar