1, Sabtu (28/9), di Liberty Stadium. Arsene Wenger merasa timnya memiliki kualitas besar, namun enggan sesumbar mampu mengakhiri paceklik gelar selama delapan musim.
"Tim yang berkualitas adalah tim yang mampu memanfaatkan peluang dan kami melakukan itu melawan Swansea. Sangat penting untuk tetap fokus pada tujuan dan keinginan untuk maju. Masih terlalu dini untuk berbicara gelar, namun kami memiliki kesempatan," ujar Wenger seperti dilansir Sky Sports.
Tanpa Lukas Podolski, Santi Cazorla, Theo Walcott, Alex Oxlade-Chamberlain, dan Tomas Rosicky The Gunners tetap mampu memetik kemenangan. Wenger mengatakan Arsenal mampu mengembangkan permainan di babak kedua setelah mengalami kesulitan di babak pertama melawan The Swans.
"Babak pertama cukup sulit. Kami lebih lambat dan Swansea lebih berbahaya. Kami harus bersabar tanpa melakukan kesalahan. Akan tetapi, setelah itu kami lebih kuat dan bermain di level lebih baik dan memanfaatkan peluang yang didapat," katanya
Editor | : | Wisnu Nova Wistowo |
Komentar