Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ibra Todong Pemain di Bangku Cadangan Toulouse

By Rizki Indra Sofa - Minggu, 29 September 2013 | 22:50 WIB
Zlatan Ibrahimovic
Getty Images
Zlatan Ibrahimovic

Germain, Zlatan Ibrahimovic, terus mengundang perbincangan. Tingkah unik terakhirnya ia pertontonkan ketika menghadapi Toulouse (28/9). Ia marah saat digantikan oleh Edinson Cavani dan menodong dengan jari tangan kanan, yang membentuk pistol, ke arah bangku cadangan pemain Toulouse.

Berbagai media massa di Prancis, ramai membicarakan aksi Zlatan ini. Sejumlahspekulasi penyebab tindakan Zlatan pun bermunculan.

Ia memang mendapat perlakuan ekstra keras dari para pemain bertahan Toulouse sepanjang malam. Pria Swedia itu sempat berbenturan dengan bek Aymen Abdennour dan juga Abel Aguilar. Bahkan insiden saling dorong terjadi dengan Aguilar hingga Ibra pun sempat tergeletak kesakitan di leher.

Meski terlihat sepele, aksi itu bisa berbuntut panjang jika Komite Disiplin Ligue 1 merasa perlu melakukan investigasi karena ia dianggap melakukan gestur yang tidak pantas. Jika diklaim melakukan pelanggaran, dia bisa mendapat sanksi. Meski menimbulkan kontroversi, Zlatan sendiri ogah berkomentar.

"Semua itu hanya gambar yang terekam kamera televisi. Tak ada yang perlu saya jelaskan. Wasit tak melihat apapun dan dia tak melaporkan di laporan pertandingan. Yang terjadi di lapangan biarlah tetap di lapangan," katanya di Le Matin. Menariknya, salah satu pemain di bangku cadangan adalah eks rekannya di Juventus, Jonathan Zebina.


Editor : Rizki Indra Sofa


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X