Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AVB Kecewa FA Tidak Menghukum Fernando Torres

By Eko Widodo - Rabu, 2 Oktober 2013 | 23:18 WIB
Fernando Torres (kiri) Jan Vertonghen (kanan)
Ian Kington/Getty Images
Fernando Torres (kiri) Jan Vertonghen (kanan)

Manajer Tottenham Hotspur, Andre Villas Boas, mengaku kecewa dengan Federasi Sepak Bola Inggris (FA) karena tidak menjatuhkan sanksi untuk Fernando Torres.

Penyerang Chelsea, Fernando Torres, terhindar dari sanksi larangan empat pertandingan karena meletakkan tangannya ke wajah bek Tottenham Hotspur, Jan Vertonghen, kala kedua bentrok di White Hart Lane akhir pekan silam.

Menanggapi putusan tersebut, manajer Andre Villas Boas mengaku kecewa. Dirinya mengganggap kegagalan FA menghukum Torres adalah sebuah aib.

"Ini sangat sulit untuk mengetahui dimana memulainya. Jelas, keputusan tersebut hampir menggelikan. Namun, itu tidak masalah bagi saya," kata AVB seperti dikutip Sky Sports.

"Saya pikir, FA telah membuat sebuah keputusan yang hampir bisa dikatakan lelucon. Anda dapat melihat gambar yang cukup jelas. Saya pikir keputusan tersebut adalah aib," jelas manajer berkebangsaan Portugal tersebut.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X