Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Daftar Skuat Spanyol Kontra Belarusia dan Georgia

By Oka Akhsan M. - Jumat, 4 Oktober 2013 | 21:23 WIB
Juan Mata
Michael Steele/Getty Images
Juan Mata

Pelatih tim nasional Spanyol, Vicente del Bosque, telah merilis skuat untuk menghadapi Belarusia dan Georgia dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2014 pada 11 dan 15 Oktober. Dalam daftar 23 pemain yang dipanggil Del Bosque, terdapat nama gelandang serang Chelsea, Juan Mata.

Juan Mata kesulitan menembus skuat utama Chelsea di bawah asuhan Jose Mourinho pada awal musim ini. Karena kurang mendapat menit bermain di level klub, Mata terpaksa melewati tiga laga terakhir Spanyol.

Sebaliknya, striker Tottenham Hotspur yang mencetak gol di laga terakhir Spanyol kontra Cili, Roberto Soldado, tak masuk skuat. Del Bosque lebih memercayakan Alvaro Negredo (Manchester City) dan David Villa (Atletico Madrid) untuk mengisi lini depan Spanyol.

Sementara itu, bek Sevilla, Alberto Moreno, untuk pertama kali dipanggil ke timnas Spanyol. Akan tetapi, Xabi Alonso, Jordi Alba, Santi Cazorla, dan Fernando Torres harus absen karena mengalami cedera.

Spanyol saat ini masih memuncaki klasemen sementara Grup I. La Roja memiliki koleksi poin yang sama dengan pesaing terdekat, Prancis, yaitu 14. Akan tetapi, Spanyol baru tampil enam kali sedangkan Prancis telah bermain tujuh kali.

Skuat Spanyol

Kiper: Iker Casillas (Real Madrid), Jose Reina (Napoli), Victor Valdes (Barcelona)

Bek: Alvaro Arbeloa (Real Madrid), Juanfran (Atletico Madrid), Gerard Pique (Barcelona), Raul Albiol (Napoli), Sergio Ramos (Real Madrid), Ignacio Monreal (Arsenal), Alberto Moreno (Sevilla)

Gelandang: Sergio Busquets (Barcelona), Mario Suarez (Atletico Madrid), Xavi Hernandez (Barcelona), Andres Iniesta (Barcelona), Koke (Atletico Madrid), Isco (Real Madrid), Pedro Rodriguez (Barcelona), Jesus Navas (Manchester City), Cesc Fabregas (Barcelona), Juan Mata (Chelsea), David Silva (Manchester City)

Penyerang: Alvaro Negredo (Manchester City), David Villa (Atletico Madrid).


Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X