Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Michu Gantikan David Villa di Timnas Spanyol

By Eko Widodo - Senin, 7 Oktober 2013 | 01:16 WIB
Miguel Perez Cuesta atau Michu, berhasil masuk timnas Spanyol untuk pertamakalinya.
AFP/Getty Images
Miguel Perez Cuesta atau Michu, berhasil masuk timnas Spanyol untuk pertamakalinya.

Gelandang sensasional Swansea City, Miguel Perez Cuesta atau Michu, dipanggil pelatih Vicente Del Bosque menjadi anggota timnas Spanyol. Hal ini dikarenakan cedera yang dialami oleh David Villa.

David Villa yang baru saja dipanggil tim nasional Spanyol menghadapi Belarusia dan Georgia di Kualifikasi Piala Dunia 2014 Brasil, dikabarkan mengalami cedera bersama Atletico Madrid.

Hal ini seakan menjadi berkah tersendiri bagi Michu. Ia lama menunggu kesempatan tersebut berkat penampilan gemilang selama dua musim terakhir di Swansea. Ia dijanjikan oleh Del Bosque masuk timnas bila dapat mempertahankan penampilan.

Meskipun posisi asli Michu adalah seorang gelandang, namun produktivitas gol dan penampilannya bagaikan striker kedua di Swansea. Hal ini yang menjadi alasan Del Bosque untuk menggantikan Villa dengan pemain berusia 28 tahun. Michu menyisihkan Roberto Soldado dan Fernando Llorente untuk bergabung bersama Alvaro Negredo, Pedro Rodriguez dan Juan Mata.


Editor : Verdi Hendrawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X