Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Butuh Operasi, Fellaini Terancam Absen Dua Bulan

By Oka Akhsan M. - Senin, 7 Oktober 2013 | 20:55 WIB
Marouane Fellaini
Andrew Yates/Getty Images
Marouane Fellaini

Manchester United terancam kehilangan gelandang Marouane Fellaini hingga Desember. Pemain asal Belgia itu dikabarkan harus menjalani operasi untuk memulihkan cedera pergelangan tangan.

Pemain yang diboyong dari Everton dengan nilai transfer sebesar 27,5 juta pound pada musim panas itu absen saat Manchester United menang 2-1 atas Sunderland, Sabtu (5/10). Ia telah mengunjungi dokter spesialis di Manchester sebelum mendapat pemeriksaan medis di Belgia.

Fellaini akan melewati dua laga kualifikasi Piala Dunia 2014 kontra Kroasia dan Wales. Ia juga diprediksi tak bisa tampil dalam laga-laga United di liga, Piala Capital One, dan Liga Champion selama dua bulan ke depan.

Menurut manajer Setan Merah, David Moyes, cedera kerusakan ligamen pergelangan tangan yang dialami Fellaini terlihat cukup parah.

"Ia telah mengunjungi dokter spesialis. Hasilnya tak terdengar baik namun kami akan menunggu dan mengetahui perkembangan selanjutnya dalam waktu dekat," kata Moyes seperti dilansir Daily Mail.

Akan tetapi, ketika kabar tersebut diumumkan lewat laman Facebook resmi United, reaksi beberapa fan justru tak mendukung Fellaini. Ada komentar yang mengatakan itu merupakan kabar bagus, senang Fellaini absen, bahkan ada yang menyebut United jauh lebih baik tanpa Fellaini.


Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X