Andrea Dovizioso berharap ada perubahan besar pada dirinya di Grand Prix Malaysia, akhir pekan ini. Harapan itu muncul menyusul kegagalan yang dialaminya pada sesi ujicoba pramusim di Sepang beberapa bulan lalu.
Dovisiozo menyatakan bahwa Sepang merupakan salah satu sirkuit favoritnya selama ini. Namun, rider Ducati itu tak bisa melepas bayang-bayang kegagalan yang dialami pada ujicoba Februari silam.
"Sepang adalah sirkuit favorit saya, tapi saya agak ragu karena sepertinya motor kami tidak cocok dengan sirkuit ini. Kami berharap keadaan (akhir pekan) ini bisa berubah dan membawa berubahan yang baik bagi kami," tutur Dovisiozo di situs Crashnet.
"Apapun yang terjadi, kami akan mencoba untuk melakukan segalanya 100 persen, dan menikmati balapan dengan motor kami," ucap rider asal Italia itu.
Hingga 14 seri yang telah dijalani, Dovisiozo berada di posisi delapan dalam klasemen perbalap, 10 poin di belakang rekan setimnya, Nicky Hayden, yang duduk di posisi tujuh.
Editor | : | Tulus Muliawan |
Komentar