Pasca tersebarnya foto dirinya yang tengah kedapatan merokok di sebuah klub malam di Inggris, Jack Wilshere menyesal dan mengakui kesalahannya tersebut. Namun, kasus ini tidak lantas membuat posisinya di timnas Inggris tergeser.
Jack Wilshere bersama The Three Lions akan melakoni dua partai penting untuk memastikan langkah mereka ke Piala Dunia 2014. Tim asuhan Roy Hodgson itu akan menghadapi Montenegro (11/10) dan Polandia (15/10) di Wembley Stadium dalam ajang kualifikasi.
Gelandang Arsenal itu juga mengakui bahwa dirinya telah melakukan kesalahan dan telah berjanji untuk tidak merokok lagi.
"Saya telah belajar bahwa Anda hanya harus berkonsentrasi pada sepak bola Anda. Pemain dan orang-orang muda pernah membuat kesalahan dan saya telah membuat kesalahan," kata Wilshere seperti dikutip Sky Sports.
Wilsehere juga siap menebus kesalahannya dengan mencetak gol agar menjadi bukti bahwa dia benar-benar menyesal melakukan hal tidak terpuji itu.
"Saya telah berbicara dengan Arsene Wenger dan permasalahan itu telah selesai. Mudah-mudahan saya bisa membalasnya dengan mencetak gol," jelas Wilshere.
Editor | : | Zulfirdaus Harahap |
Komentar