Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wilshere Tidak Setuju Januzaj Bela Timnas Inggris

By Wisnu Nova Wistowo - Rabu, 9 Oktober 2013 | 14:38 WIB
Adnan Januzaj (tengah)
Getty Images
Adnan Januzaj (tengah)

orang yang asli dan mempunyai garis keturunan dengan negeri Ratu Elizabeth tersebut.

Adnan Januzaj menjadi rebutan sejumlah negara setelah memperlihatkan aksi hebat bersama Manchester United. Pemain yang baru berusia 18 tahun itu memberikan kemenangan untuk United atas Sunderland dengan torehan dua golnya ketika menjalani debut sebagai starter di bawah besutan David Moyes.

"Bagi saya orang Inggris itu berbahasa Inggris dan bermain untuk Inggris. Jika Anda tinggal di Inggris selama lima tahun, tidak berarti Anda menjadi orang Inggris. Anda tidak bisa bermain untuk timnas Inggris," ujar Wilshere seperti dilansir Soccerway.

"Apabila saya pergi ke Spanyol dan tinggal lima tahun di sana, maka saya tidak akan bermain untuk timnas Spanyol," sambungnya.

Januzaj merupakan pemain yang lahir dan dibesarkan di Belgia hingga berusia 16 tahun. Akan tetapi, berdasarkan garis keturunan ia juga bisa memperkuat timnas Albania, Turki, dan Serbia. Januzaj juga memenuhi syarat memperkuat tim The Three Lions pada 2018 melalui residensi atau izin tinggal.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X