Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Valentino Rossi Siap Berikan Perlawanan

By Eko Widodo - Sabtu, 12 Oktober 2013 | 03:11 WIB
Valentino Rossi
YING CHING HENG/AFP/Getty Images
Valentino Rossi

Rider senior Factory Yamaha, Valentino Rossi, mengaku puas dengan performa yang ditunjukkan pada dua sesi latihan bebas jelang Grand Prix Malaysia, Jumat (11/10). Penampilan bagus itu membuatnya yakin menatap balapan utama, Minggu (13/10).

Rossi finis di urutan kelima pada sesi pertama. Namun, rider berusia 34 tahun itu mampu memperbaiki penampilan dan finis di posisi keempat pada sesi latihan kedua.

Bagi Rossi, hasil itu cukup membuat dirinya yakin menjalani sesi latihan selanjutnya. Juara dunia tujuh kali itu yakin bisa bersaing dalam perebutan posisi tertinggi di podium.

"Saya pribadi merasa puas dengan hasil latihan hari ini. Kami banyak mengubah setelan pada motor kami, salah satunya adalah ban," ujar Rossi di situs Crashnet.

 "Mungkin kompetitior kami bisa finis di depan. Namun, saya yakin bisa memberikan penampilan 100 persen untuk bersaing dengan para pebalap lainnya," tutur Rossi.


Editor : Tulus Muliawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X