Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Vermaelen Siap Hengkang Demi Piala Dunia

By Zulfirdaus Harahap - Rabu, 16 Oktober 2013 | 01:32 WIB
Thomas Vermaelen
Glyn Kirk/Getty Images
Thomas Vermaelen

Bek Arsenal, Thomas Vermaelen, menyatakan diri siap berpikir ulang tentang masa depannya di London Utara. Hal itu dilakukan seiring lolosnya Belgia ke Piala Dunia 2014. Vermaelen belum lagi dimainkan sebagai starter pasca cedera punggung yang dialaminya.

Seiring meningkatnya penampilan Per Mertesacker dan Laurent Koscielny di lini belakang Arsenal, Thomas Vermaelen mulai dikesampingkan oleh manajer Arsene Wenger. Namun, Vermaelen harus berpikir ulang masa depannya jika ingin memperkuat Belgia di Piala Dunia 2014.

Sebab, Vermaelen butuh bermain secara reguler untuk mendapatkan satu tempat dalam skuat Belgia di Brasil nanti. Jika tidak berpikir untuk hengkang, maka pupus sudah harapan Vermaelen ke Negeri Samba.

"Saya harus memikirkan opsi itu. Bulan Januari masih beberapa waktu lagi dan tentu saja, tidak bermain bukanlah situasi ideal untuk berangkat ke Piala Dunia," kata Vermaelen seperti dikutip Sky Sports.

Bek berusia 27 tahun itu mengaku telah berbicara dengan Wenger seputar kegundahannya. Mereka sepakat akan segera mencari jalan terbaik untuk keduanya.

"Saya telah berbicara dengan manajer dan pembicaraan itu akan tetap menjadi rahasia kami berdua. Banyak hal dapat terjadi dalam hitungan detik dan mengubah status saya. Itu bisa terjadi besok atau pekan depan. Saya harus siap untuk itu," jelas Vermaelen.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X