Arsene Wenger sejenak mengesampingkan masalah perpanjangan kontrak bersama Arsenal. Ia ingin lebih dulu fokus membawa pasukannya memperoleh gelar di musim 2013/14.
Kontrak Wenger di Arsenal akan kadaluarsa pada Juni 2014. Pemilik klub, Stan Kroenke, sudah meyodorkan kotrak jangka panjang, tapi si pelatih belum membubuhkan tanda tangannya di atas perjanjian tersebut.
Sebelum menyetujui perjanjian kerja yang baru, Wenger ingin terlebih dulu melihat perkembangan timnya selama semusim. Jika mengarah ke jalur positif, nahkoda asal Prancis itu bersedia bertahan di Emirates Stadium.
"Saat ini saya cukup memiliki (kontrak) jangka pendek. saya Saya akan membuat keputusan tentang jangka panjang nanti," ucap Wenger seperti dilansir Sportsmail.
"Ini bukan soal kesetiaan saya. Saya ingin merasa bahwa saya bisa melakukan yang terbaik untuk klub ini. Sesederhana itu," imbuhnya.
Wenger melatih The Gunners sejak 1996. Ia terakhir kali mempersembahkan gelar pada 2005, yaitu ketika memenangi Piala FA.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Komentar