Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Brendan Rodgers Sebut Alex Ferguson Tidak Beretika

By Zulfirdaus Harahap - Jumat, 25 Oktober 2013 | 02:36 WIB
Brendan Rodgers bersalaman dengan Sir Alex Ferguson
Michael Regan/Getty Images
Brendan Rodgers bersalaman dengan Sir Alex Ferguson

Manajer Liverpool, Brendan Rodgers, menyesali berbagai isi buku otobiografi Sir Alex Ferguson yang dinilai terlalu tajam dan tidak beretika. Rodgers berpendapat bahwa seharusnya mantan manajer Manchester United itu tidak pantas berkata demikian.

Dalam buku berjudul Alex Ferguson: My Autobiograpghy, kakek berusia 71 tahun itu mengkritik sejumlah pemain seperti David Beckham, Roy Keane, hingga Wayne Rooney. Brendan Rodgers menilai bahwa seharusnya Ferguson tidak mengungkapkan hal-hal negatif itu.

"Apa pun yang dikatakan di ruang ganti layaknya sesuatu yang tidak ingin mereka dengar lagi. Anda tahu sebagai manusia Anda dapat berbicara terbuka dan mereka berharap hal tersebut tidak diungkap lagi," kata Rodgers seperti dikutip Sky Sports.

Rodgers juga membela Steven Gerrard yang dalam buku otobiografi Sir Alex disebut sebagai salah satu pemain yang bukan kelas dunia. Menurutnya, hanya Ferguson yang tidak menganggap Gerrard adalah pemain kelas dunia.

"Sir Alex mungkin hanya satu atau salah satu dari sedikit yang tidak berpikir Gerrard adalah pemain top. Berbagai penghargaan yang diraih Gerrard sudah membuktikan identitas dirinya sebagai pemain top," tegas Rodgers.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X