Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Uji coba Timnas U-23 Jadi Ajang Pencoretan Pemain

By Tulus Muliawan - Sabtu, 26 Oktober 2013 | 07:50 WIB
TImnas U-23, siap jalani dua partai uji coba.
Gonang Susatyo/Bolanews
TImnas U-23, siap jalani dua partai uji coba.

23 menjadi ajang uji kemampuan pemain. Mereka akan diseleksi dari dua uji coba yang dilakukan secara berturut-turut melawan PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo (26/10) dan Persibat Batang di Stadion UNY, Minggu (27/10).

“Saya akan memaksimalkan dua uji coba ini dengan menurunkan semua pemain. Saya akan menurunkan dua tim yang berbeda. Saya ingin melihat sejauh mana pemain selama menjalani pemusatan latihan," Rahmad Darmawan, pelatih timnas U-23.

"Saya juga ingin melihat bagaimana mereka bermain sebagai tim seperti diperlihatkan di game session. Kali ini mereka menghadapi lawan yang berbeda,” tutur Rahmad.

Tak hanya itu. Dari uji coba itu, Rahmad akan menetapkan pemain yang masuk skuat SEA Games 2013 di Myanmar. Dirinya berharap bisa membandingkan pemain yang satu dengan yang lain sebelum melakukan pengurangan.

“Saya bisa membandingkan pemain yang saat ini menjalani pelatnas. Dilakukannya pengurangan pemain mungkin setelah laga melawan Persibat. Jadi saat beruji coba melawan Timor Leste, sudah ada kerangka tim yang dipersiapkan,” kata Rahmad.


Editor :


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X