Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marcelo: Wasit Telah Sakiti Real Madrid

By Verdi Hendrawan - Minggu, 27 Oktober 2013 | 03:12 WIB
Bek Real Madrid, Marcelo (kanan), dibayang-bayangi gelandang Barcelona, Sergi Roberto, saat partai El Clasico di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, (21/11/2015)
CURTO DE LA TORRE/AFP
Bek Real Madrid, Marcelo (kanan), dibayang-bayangi gelandang Barcelona, Sergi Roberto, saat partai El Clasico di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, (21/11/2015)

Pemain bertahan Real Madrid, Marcelo Vieira, mengeluh setelah timnya kalah dalam laga El Clasico menghadapi Barcelona. Pemain asal Brasil itu mengatakan bahwa wasit yang memimpin pertandingan, Alberto Undiano, tidak adil dan telah menyakiti Los Merengues.

Dua gol Barcelona yang berhasil dicetak oleh Neymar Junior dan Alexis Sanxhez, hanya berhasil dibalas satu Real Madrid melalui sepakan Jese Rodriguez di akhir pertandingan.

Namun, kini yang menjadi permasalahan bagi Marcelo bukanlah dua gol yang berhasil dicetak oleh Barcelona, namun kepemimpinan Alberto Undiano yang dinilai lebih memberikan keuntungan kepada Barcelona.

Marcelo merasa tidak punas dengan kepemimpinan Undiano dan menilai bahwa Real Madrid sangat layak untuk mendapatkan dua hadiah penalti dalam pertandingan yang digelar di Camp Nou itu.

"Wasit telah menyakiti kami malam ini. Tidak perlu saya sebutkan bahwa dalam pertandingan itu kami berhak atas dua penalti yang sangat jelas," tutur Marcelo kepada AS.

"Kami tahu apa yang selalu terjadi di Camp Nou. Saya tidak mengatakan bahwa kami kalah karena wasit. Tapi karenak ada beberapa hal yang yang terjadi dan kami tidak dapat mengendalikan hal itu (keputusan wasit)," ungkapnya.


Editor : Verdi Hendrawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X