Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Watzke Mengutuk Ulah Suporter

By Wieta Rachmatia - Minggu, 27 Oktober 2013 | 20:16 WIB
Suporter Borussia Dortmund
Lars Baron/GettyImages
Suporter Borussia Dortmund

1 yang dibukukan Borussia Dortmund atas Schalke (26/10), tercoreng ulah suporter. Dalam laga spieltag 10 Bundesliga, ratusan pendukung Die Borussen disinyalir memicu terjadinya kerusuhan di Veltins Arena.

Menurut Bild, mereka tak segan melempar cerawat ke arah suporter Schalke.Sekelompok suporter Dortmund terlihat mengenakan pakaian hitam bak ninja di dalam stadion.

Bahkan dalam perjalanan menuju stadion, puluhan pendukung Dortmund sempat terlibat keributan dengan polisi.
Presiden Klub Dortmund, Hans-Joachim Watzke, langsung melontarkan permintaan maaf kepada pihak Schalke. Ia juga mengutuk perbuatan sejumlah suporter fanatik Dortmund.
"Perbuatan mereka jelas tidak bisa ditolerir. Aksi 100 orang perusuh, berpotensi menimbulkan sanksi bagi seluruh pendukung bahkan klub ini," ujar Watzke seperti dilansir Bild.
"Kepada Schalke, kami meminta maaf atas perbuatan sekelompok suporter Dortmund," imbuhnya. (wta)


Editor : Wieta Rachmatia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X