Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Taklukkan Tuan Rumah, Sulawesi Tenggara Lolos

By Kukuh Wahyudi - Minggu, 27 Oktober 2013 | 20:37 WIB
Liga Pendidikan Indonesia, Kalimantan Timur (merah) vs Sulawesi Tenggara.
Kukuh Wahyudi/Bolanews
Liga Pendidikan Indonesia, Kalimantan Timur (merah) vs Sulawesi Tenggara.

15 November mendatang. Sulawesi Tenggara (Sultra) yang diwakili oleh SMPN 4 Raha berhasil mengalahkan tuan rumah Kalimantan Timur (SMP 8 Balikpapan) dengan skor 1-0 di Stadion Persiba, Balikpapan, Minggu (27/10).

Gol kemenangan Sultra dipersembahakan oleh Dedi pada pertengahan babak kedua, tepatnya menit ke-51. Tendangan melengkung dari luar kotak penaltinya patut diapresiasi.

"Bila berbicara jalannya pertandingan tadi anak-anak kami bermain sangat baik. Kami sangat puas dan bersyukur atas hasil yang didapat," kata pelatih Sultra, Muhtar Saifa.

"Terkait wasit, memang harus ada yang perlu dievaluasi. Namun, kami semua sangat menghormati keputusan wasit. Saya pribadi tak mau membicarakan kinerja wasit, tetapi ada beberapa yang bila memang tidak baik," ujar Muhtar.

Hasil tersebut memupuskan harapan tuan rumah untuk melaju ke babak selanjutnya. Kendati sudah ditangani pelatih sekelas Jaya Hartono, Kalitim masih belum mampu bersaing. Minimnya waktu bersama untuk melatih nampaknya menjadi faktor kendala.


Editor : Kukuh Wahyudi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X