0 atas Genoa dalam laga lanjutan Serie A, pekan kesembilan pada Minggu (27/10) malam WIB.
I Bianconeri datang dengan keadaan kurang bagus akibat kalah 2-4 dari Fiorentina pekan lalu. Namun, pada laga itu Juventus berhasil bangkit.
"Kami menganalisis segala sesuatu selama beberapa hari terakhir dan melihat bahwa hal-hal tentu bisa berubah," ujar Chiellini seperti dilansir Football Italia.
"Saya bisa mengatakan bahwa saya melihat ada pelajaran dari kekalahan sebelumnya sehingga Juventus hari ini tampil berbeda, tajam, agresif, dan seperti apa yang pelatih inginkan," ujarnya.
"Kami memulai laga ini dengan kemarahan yang tepat, agresi yang tepat dan menyerbu Genoa di babak pertama. Itu adalah Juventus yang sebenarnya."
"Sekarang kami akan percaya diri dalam mendekati pertandingan Rabu,(30/10) waktu setempat melawan Catania," katanya.
Editor | : | Vessy Dwirika Frizona |
Komentar