Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Romain Groasjean Tetap di Lotus

By Tulus Muliawan - Rabu, 30 Oktober 2013 | 22:19 WIB
Romain Grosjean
Getty Images
Romain Grosjean

Terjawab sudah masa depan Romain Grosjean. Pebalap Prancis itu tetap akan memperkuat tim Lotus untuk musim balapan 2014, seperti yang dinyatakan team principal Eric Boullier. 

Boullier memang masih menunggu keputusan pemilik tim. Namun penampilan Grosjean yang cukup menjanjikan sepanjang musim ini membuat Lotus tak punya opsi selain mempertahankannya. Apalagi mereka ditinggal andalannya, Kimi Raikkonen, ke Ferrari pada musim depan.

"Semua boks (di kertas kontrak) sudah dicontreng, lampu menyala hijau, dan ia sudah meneken kontrak untuk tahun depan," kata Boullier kepada Autosport.

Hanya saja, Lotus masih belum juga bisa memastikan siapa yang akan menjadi pendamping Grosjean. Bila sebelumnya Nico Hulkenberg disebut sebagai calon terkuat, kini muncul pula nama Pastor Maldonado. Alasannya, Maldonado punya sponsor sendiri sementara merekrut Hulkenberg berarti pengeluaran tim yang lebih banyak. 


Editor :


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X