Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Keputusan Diego Costa, Kabar Baik untuk Del Bosque

By Tulus Muliawan - Kamis, 31 Oktober 2013 | 02:00 WIB
Vicente Del Bosque, sambut baik keputusan Diego Costa.
Denis Doyle/Getty Images
Vicente Del Bosque, sambut baik keputusan Diego Costa.

Pelatih tim nasional Spanyol, Vicente Del Bosque, untuk pertama kalinya mengomentari keputusan Diego Costa untuk lebih memilih La Roja ketimbang Brasil. Hal itu ia anggap sebagai kabar baik bagi Spanyol dan juga dirinya.

Proses naturalisasi Diego Costa dari Brasil ke Spanyol kini telah berakhir, meskipun belum sepenuhnya rampung. Steriker Atletico Madrid itu telah menolak panggilan Brasil dan lebih memilih untuk membela Spanyol, dan secara resmi telah menandatangani dokumen terkait.

Hal ini lah yang sebenarnya telah ditunggu-tunggu oleh FIFA untuk menentukan masa depan Diego Costa untuk bermain di tim nasional mana. Meskipun Brasil kini masih bisa mengaajukan banding kepada FIFA atas kelayakan striker berusia 25 tahun itu bersama La Roja.

Namun, setelah mengetahui keputusan Diego Costa, kabar ini disambut baik oleh Vicente Del Bosque sebagai berita yang sangat baik bagi sepak bola Spanyol.

"Ini adalah yang kabar baik. Benar-benar sangat baik. Dan apakah pada supporter Spanyol akan merasa senang? Mengapa tidak?" kata Del Bosque kepada Football Espana.


Editor : Verdi Hendrawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X