Gelandang Liverpool, Philippe Coutinho, dikabarkan siap diturunkan dalam pertandingan melawan Arsenal, Sabtu (2/11).
Manajer Brendan Rodgers memastikan bahwa Philippe Coutinho siap diturunkan pada pertandingan tandang ke Emirates Stadium, kandang Arsenal. Coutinho mengalami cedera bahu ketika melawan Swansea City, September silam.
"Coutinho dalam keadaaan sehat. Sudah diberi penjelasan oleh dokter bahwa dia bisa diturunkan. Dia telah kembali berlatih dalam beberapa minggu terakhir. Sehingga dia layak untuk kembali ke dalam skuat," kata Rodger seperti dikutip Sky Sports.
Namun, Rodger memastikan bahwa dirinya tidak mungkin untuk bertaruh dengan menurunkan Aly Cissokho yang baru sembuh dari cedera pergelangan kaki. Liverpool juga belum bisa diperkuat oleh Jose Enrique yang masih menderita cedera lutut.
The Reds saat ini menghuni posisi ketiga klasemen dengan raihan 20 poin, terpaut dua angka dari pemimpin klasemen sementara, Arsenal. Laga krusial ini juga sebagai kesempatan untuk mengkudeta posisi Arsenal.
Editor | : | Zulfirdaus Harahap |
Komentar