Manajer Tottenham Hotspur, Andre Villas Boas, terkesan dengan perkembangan penyerang Everton, Romelu Lukaku. Keduanya akan ketemu saat Spurs melakukan lawatan ke Goodison Park, Minggu (3/11).
Romelu Lukaku telah menjelma menjadi predator berbahaya di depan gawang lawan. Lukaku sejauh ini berhasil mencetak lima gol dalam tujuh pertandingannya bersama Everton sejak bergabung dengan status pinjaman dari Chelsea pada musim panas lalu.
Manajer Tottenham, Andre Villas Boas, mengatakan bahwa Lukaku akan menjadi ancaman besar bagi lini pertahanan The Lilywhites ketika keduanya bertemu pada pekan kesepuluh Premier League.
"Lukaku melakukan musim lalu dengan baik dan dia terus mempertahankan penampilan terbaiknya musim ini untuk Everton," kata AVB seperti dikutip Sky Sports.
"Kita semua mengetahui bahwa dia bisa menjadi penyerang yang berpengaruh di masa depan. Chelsea memiliki standar yang tinggi sehingga terlalu sulit baginya untuk menembus skuat utama. Tetapi, dia telah membuktikan bahwa dia bisa memberikan penampilan terbaik di Premier League bersama Everton," jelas pria Portugal itu.
Editor | : | Zulfirdaus Harahap |
Komentar