Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tundukkan Honduras, Swedia Ke Semifinal PD U-17

By Verdi Hendrawan - Sabtu, 2 November 2013 | 01:15 WIB
Selebrasi Valmir Berisha (tengah) setelah berhasil mencetak gol kemenangan Swedia atas Honduras.
Richard Heathcote/Getty Images
Selebrasi Valmir Berisha (tengah) setelah berhasil mencetak gol kemenangan Swedia atas Honduras.

17 kembali berlangsung. Setelah hanya lolos sebagai salah satu dari tim terbaik di peringkat ke-3 di fase grup, Swedia berhasil melenggang ke Semifinal setelah menang 2-1 atas Honduras.

Setelah tampil mengejutkan dengan menundukkan Jepang yang merupakan tim paling impresif di fase grup, Swedia kini kembali tampil gemilang.

Swedia tertinggal terlebih dahulu dari Honduras berkat gol indah dari Brayan Velazquez di menit ke-37. Bola hasil tendangannya bersarang di pojok kanan atas gawang kawalan Sixten Mohlin. Kedudukan 1-0 pun betahan hingga turun minum.

Di babak kedua, Swedia baru bisa mengembangkan penampilannya dengan baik. Tim arahan Magnus Vikman itu mampu terus menekan pertahanan Honduras dengan labih baik.

Baru pada menit ke-68, Erdal Rakip berhasil membuat kedudukan imbang 1-1. Rakip berhasil memperdayai kiper Cristian Hernandez hanya dengan satu sentuhan pelannya yang tidak mampu dibaca oleh kiper muda Honduras itu.

Gol tersebut ternyata berhasil membangkitkan semangat juang Swedia. Hanya berselang delapan menit, striker andalan Swedia, Valmir Berisha mampu mencetak gol kedua dengan cara yang indah, seperti yang sering dilakukan oleh seniornya, Zlatan Ibrahimovic.

Tepatnya di menit ke-75, Berisha berhasil menyambut umpan Anton Saletros dari sisi kanan pertahanan Honduras. Ia berhasil meneruskan umpan tersebut dengan sepakan back heel nya yang tidak mampu dihadang kiper Hernandez.

Kedudukan 2-1 itu membuat pertandingan semakin seru. Namun, serangan demi serangan yang dilancarkan kedua tim gagal membuahkan hasil hingga akhir pertandingan yang membuat Swedia berhak melenggang ke Semifinal.


Editor : Verdi Hendrawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X