Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tundukkan Brasil, Meksiko ke Semifinal PD U-17

By Verdi Hendrawan - Sabtu, 2 November 2013 | 01:37 WIB
Selebrasi Alejandro Diaz (kanan) bersama rekan-rekannya setelah berhasil menundukkan Brasil lewat drama adu penalti.
Alex Grimm/Getty Images
Selebrasi Alejandro Diaz (kanan) bersama rekan-rekannya setelah berhasil menundukkan Brasil lewat drama adu penalti.

17 di UEA. Meskipun sebelumnya hanya lolos sebagai runner up Grup F, namun menghadapi Brasil yang belum terkalahkan mereka mampu bermain sangat baik dan disiplin.

Kedua tim bermain sama kuat. Tidak ada tim yang lebih terlihat menonjol dalam pertandingan tersebut. Hal ini membuat kedua tim tampak buntu dalam membongkar pertahanan lawannya.

Banyak sekali percobaan kearah gawang yang dilakukan oleh kedua tim, namun baru pada menit ke-80, tim Meksiko berhasil unggul terlebih dahulu. Berawal dari tendangan bebas, Ivan Ochoa berhasil meneruskan sundulan Alejandro Diaz dengan tumitnya dan membuat bola bergulir ke arah gawang Brasil yang dikawal oleh Marcos.

Namun, kedudukan 1-0 untuk Meksiko ternyata tidak bertahan lama. Brasil mampu meningkatkan serangan mereka dan akhirnya berhasil menyamakan kedudukan pada kmenit ke-85 melalui sepakan kedua Nathan da Silva yang tidak mampu diantisipasi oleh kiper Raul Gudino.

Hasil imbang 1-1 bertahan hingga akhir laga, dan pertandingan pun diteruskan dengan drama adu penalti. Drama ini berlangsung panjang karena skor akhirnya adalah 11-10 untuk Meksiko yang ditentukan oleh eksekusi penalti kedua yang dilakukan oleh penendang pertama tim Sombrero, Alejandro Diaz.


Editor : Verdi Hendrawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X