Bek senior Atletico Madrid, Diego Godin, kini telah resmi memperpanjang kontraknya hingga Juni 2018. Hal ini dilakukan oleh pemain asal Uruguay itu karena merasa senang berada dan bermain bersama Los Colchoneros.
Perpanjangan kontrak Godin ini adalah yang terbaru setelah Atletico memperpanjang masa bakti pemain lainnya, seperti Oliver Torres, Jorge Koke, Javier Manquillo, Juanfran Torres, dan Arda Turan.
Keputusan Godin untuk memperpanjang kontrak bersama Atletico dikarenakan ia merasa betah bermain bersama rekan-rekannya. Selain itu kepercayaan besar yang diberikan oleh Pelatih Diego Simeone juga menjadi alasan utamanya.
"Saya benar-benar senang. Senang karena saya akan berada di sini lebih lama lagi karena ini adalah rumah kedua saya. Saya menang jauh dari rumah (Uruguay), tapi rekan-rekan di sini membuat saya merasa betah dan membuat saya merasa menjadi bagian dari mereka," tutur Godin kepada situs tesmi klub, clubatleticodemadrid.com.
"Saya bangga, senang, dan puas setelah kontrak saya diperpanjang. Klub berusaha untuk mempertahankan kekuatan tim secara bersama-sama. Kami mampu membentuk tim yang kuat, solid, dan mampu bekerja dengan keras. Hal ini tidak dicapai dengan mudah."
"Ini adalah klub yang menunjukkan keseriusan dan ingin meneruskan proyek besar mereka. Dengan banyaknya pemain yang memperpanjang kontrak akan sangat baik bagi semua pemain, terutama bagi klub," ungkap Godin.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Komentar