Liverpool akan mengandalkan duet striker Luis Suarez dan Daniel Sturridge untuk menghasilkan gol saat bertandang ke markas Arsenal di Emirates Stadium, Sabtu (2/11). Namun, Arsene Wenger selaku manajer tim tuan rumah, tak akan membiarkan dua bomber tersebut bergerak dengan leluasa.
Daniel Sturrdige dan Luis Suarez menjadi kunci kegemilangan Liverpool di Premier League musim 2013/14. Hingga menginjak matchday kesembilan, mereka berdua sudah menghasilkan total 16 gol.
Arsene Wenger sadar betul bahwa kehadiran Suarez dan Sturridge bakal menjadi ancaman serius bagi Arsenal saat kedua tim saling bentrok di Emirates Stadium. Oleh sebab itu, fokus utamanya adalah mematikan dua pemain tersebut.
"Salah satu target permainan kami adalah menjaga kedua pemain itu karena mereka berada di antara striker top Premier League," kata Wenger di laman resmi The Gunners.
"Saya yakin bahwa Sturridge memiliki bakat luar biasa. Dia bisa menjadi kreatif, membuat gol untuk dirinya sendiri, menggiring bola, dan menyelesaikan dengan baik," imbuhnya.
Saat ini Arsenal masih memimpin puncak klasemen dengan 22 poin. Liverpool mengintai dari posisi ketiga dengan mengemas 20 poin.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Komentar