AC Milan belum mampu keluar dari keterpurukan. Setelah tumbang dari Parma dan imbang kontra Lazio, kini Rossoneri justru kalah dari Fiorentina di laga krusial. Kenyataan ini membuat geram petinggi klub, sehingga seluruh staf pelatih dan pemain akan menjalani karantina.
Milan dipaksa mneyerah 0-2 di hadapan publik San Siro, Minggu (3/11) dini hari WIB. Milan tertinggal lewat gol yang diciptakan Juan Vargas pada menit ke-27. Fiorentina memperbesar keunggulan di menit 73 lewat Borja Valero.
Barbara Berlusconi menemui tim di ruang ganti sesaat setelah pertandingan berakhir. Ia meminta seluruh komponen tim untuk mengikuti pemusatan latihan sejak Minggu, sebelm bertandang ke Barcelona, Rabu (6/11).
Dalam kesempatan tersebut, Barbara hanya menyampaikan perintah dari Adriano Galliani, yang langsung meninggalkan stadion setelah Milan tertinggal 0-2 dari Fiorentina.
"Keputusan ini diambil karena situasi sangat buruk. Inilah momen terburuk saya selama tiga setengah tahun berada di Milan," ujar Allegri kepada Sky Sports Italia.
"Kami butuh solusi jitu untuk keluar dari keterpurukan ini. Berkumpul bersama dalam satu momen akan membantu kami mempersiapkan diri untuk menghadapi barcelona dan Chievo," tutur Allegri.
Kekalahan ini memaksa Milan tertahan di posisi 10 dengan 12 poin. Sedangkan Fiorentina naik ke peringkat tiga dengan mengoleksi 21 poin.
Editor | : | Tulus Muliawan |
Komentar