Everton akan menjamu Tottenham Hotspur di Goodison Park, Minggu (3/11) malam WIB. Partai tersebut menjadi ajang adu ketajaman dua penyerang, yakni Roberto Soldado dan Romelu Lukaku.
Andre Villas-Boas memang masih memercayakan posisi ujung tombak kepada pemain yang didatangkan dari Valencia pada bursa transfer musim panas 2013, Roberto Soldado. Akan tetapi, striker yang didatangkan dengan banderol sebesar 26 juta pound ini belum memperlihatkan ketajaman ekstra.
Catatan empat golnya di Premier League dan dua gol di Liga Europa bahkan masih kalah dibandingkan dengan torehan Jermain Defoe. Striker tim nasional Inggris yang lebih sering menjadi cadangan di Premier League itu sudah mengoleksi delapan gol walau tercipta di Piala Capital One dan Liga Europa.
Terlebih belum mampu membuktikan lebih banyak dalam mencetak gol dari permaianan bola hidup. Tiga dari empat golnya di Premier League tercipta dari titik putih.
Romelu Lukaku memiliki catatan lebih istimewa dibandingkan Soldado. Penyerang asal Belgia yang hanya berstatus pemain pinjaman dari Chelsea itu sudah mengoleksi lima gol dari lima penampilan bersama The Toffes.
Lima gol yang dicetak Lukaku empat diantaranya membuahkan tiga kemenangan bagi Everton atas West Ham United, Newcastle United, dan Aston Villa. Lukaku tidak mencetak gol di satu pertandingan dari lima laga pertama bersama Everton musim ini saat menang 2-1 atas Hull City di Goodison Park.
Editor | : | Wisnu Nova Wistowo |
Komentar