Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Italia Juara Piala Fed 2013

By Riemantono Harsojo - Minggu, 3 November 2013 | 17:43 WIB
Sara Errani
Gabriel Bouys-AFP
Sara Errani

Italia menjuarai turnamen tenis beregu putri dunia, Piala Fed. Kepastian juara untuk Italia diperoleh setelah Sara Errani memenangi partai ketiga duel melawan Rusia di Cagliari, Italia, Minggu (3/11).

Peringkat tujuh dunia, Sara Errani mengalahkan Alisa Kleybanova (peringkat 183 dunia) 6-1, 6-1. Sebelumnya pada hari pertama, Sabtu (2/11), Italia unggul 2-0 melalui Roberta Vinci yang mengalahkan Alexandra Panova dengan skor 5-7, 7-5, 8-6 dan Sara Errani yang menundukkan Irina Khromacheva 6-1, 6-4.


Dengan tiga kemenangan tersebut, dua partai lain antara Roberta Vinci melawan Irina Khromacheva dan pasangan ganda Karin Knapp/Flavia Penneta melawan Margarita Gasparyan/Alisa Kleybanova sudah tidak menentukan lagi.

Kemenangan Italia sudah diprediksi karena Rusia tidak menampilkan petenis-petenis terbaiknya, seperti Maria Kirilenko (peringkat 18) dan Svetlana Kuznetsova (21).

Gelar tahun ini merupakan yang keempat buat Italia. Italia sebelumnya menjadi juara pada 2006, 2009, dan 2010. Amerika Serikat memegang rekor paling banyak juara dengan koleksi 17 gelar.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X