3 lewat aksi menawan Rodrigo Palacio cs.
Meski tampil di kandang lawan, Inter justru tampil lepas tanpa beban. Sejumlah serangan berhasil dibangun anak asuh Walter Mazzarri sejak peluit awal pertandingan ditiupkan wasit.
Setelah serangkaian serangan yang dibangun, gol yang dinantikan para Interisti baru tercipta di menit ke-24. Palacio berhasil mengonversi umpan Sliti Taider menjadi gol lewat sundulan kerasnya.
Unggul 1-0, La Beneamata terus meningkatkan intensitas serangannya. Udinese terus di kurung di hadapan pendukungnya sendiri. Lima menit berselang, Andrea Ranocchia berhasil memperbesar keunggulan tim tamu menjadi 2-0.
Pemain yang sering beroperasi di sektor sayap itu sukses memanfaatkan umpan sepak pojok Esteban Cambiasso dengan tendangan voli. Sepakan keras Rannochia membawa Inter unggul 2-0 hingga turun minum.
Tuan rumah Udinese bukan tanpa peluang. Di awal babak kedua, anak asuh Francesco Guidolin mampu menunjukkan perbaikan penampilan. Antonio Di Natale cs. beberapa kali menggangu gawang Samir Handanovic.
Meski berulangkali mengancam gawang Inter, Udinese justru kebobolan lagi di menit akhir pertandingan. Akselerasi Palacio berujung gol ketiga yang dicetak oleh Ricardo Alverez di menit 90+1.
Kemenangan ini mengantarkan Inter ke posisi empat dengan nilai 22. Sementara Udinese berada di peringkat 10 dengan nilai 13 poin.
Editor | : | Tulus Muliawan |
Komentar