Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Grand Slam Putra Semestinya Juga Tiga Set

By Eko Widodo - Jumat, 8 November 2013 | 15:09 WIB
Victoria Azarenka, usul agar di grand salam juga dimainkan dalam the best of three.
Getty Images
Victoria Azarenka, usul agar di grand salam juga dimainkan dalam the best of three.

Tenis putra hampir semuanya memainkan tiga set di kelas master. Namun memasuki turnamen grand slam (Australia Terbuka, Prancis Terbuka, Wimbledon, AS Terbuka), format untuk putra adalah the best of five.

Petenis jelita asal Belarusia, Victoria Azarenka, mengusulkan agar untuk putra pun juga dimainkan the best of three. Dalam event ATP World Tour Final yang sedang digelar di London, format the best of three yang digunakan.

"Petenis putri sebenarnya tak bermasalah bermain dalam lima set. Namun, dalam praktiknya kami bermain maksimal tiga set. Untuk putra, khususnya di level grand slam, mengapa tidak juga dimainkan dalam tiga set saja. Saya melihat itu akan lebih menarik," ucap Azarenka di Baseline dan Yahoo.

Dalam laga grand slam, fisik dan konsentrasi petenis putra akan teruji. Hanya mereka yang memiliki fisik prima dan konsentrasi maksimum yang bisa bertahan sampai set kelima. Lain halnya jika maksimal dimainkan dalam 3 set, itu akan membuka petenis yang memiliki karakter 'sprinter' bisa ambil bagian meramaikan perebutan juara.

Menurut Andy Roddick dan Roger Federer, perubahan dari lima set menjadi tiga set sangatlah radikal dan sulit direalisasikan. "Memang sangat sulit. Namun kalau bisa, itu akan menjadi tontonan yang menarik," ungkap petenis cantik ini.


Editor : Eko Widodo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X