Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Brasil Kehilangan Striker hebat

By Weshley Hutagalung - Jumat, 8 November 2013 | 21:01 WIB
Diego Costa, lebih dihargai di Spanyol.
Javier Soriano/AFP
Diego Costa, lebih dihargai di Spanyol.

Keputusan Diego Costa (25 tahun) membela tim nasional Spanyol disesalkan Filipe Luis, rekannya di Atletico Madrid.

Seperti Diego Costa, Filipe Luis (28) adalah pesepak bola kelahiran Brasil. Di timnas Brasil, bek kiri ini hanya mendapat empat kesempatan berkostum Selecao. Namun, Diego Costa tak mendapat peluang membela Brasil di laga resmi.

Diego Costa menerima panggilan membela timnas Brasil untuk duel persahabatan melawan Italia di Jenewa dan Rusia di London. Costa hanya tampil melawan Italia di babak II.
Pada September 2013, Federasi Sepak Bola Spanyol mengirimkan surat resmi kepada FIFA untuk memanggil Diego Costa ke tim nasional Spanyol. Status warga Spanyol sudah ia miliki pada musim panas 2013.
Pada 20 Oktober 2013, Diego Costa menyatakan ingin membela timnas Spanyol dan mengirimkan surat ke CBF, Federasi Sepak Bola Brasil.
"Sungguh sebuah keputusan yang sulit. Saya yakin ia merasa tak nyaman. Dia seorang Brasil, namun lebih dihargai di Spanyol," ujar Filipe Luis di Football Espana.
Kata Filipe lagi, "Brasil telah kehilangan seorang striker hebat. Semoga dia bahagia dengan pilihannya."

Diego Costa menerima panggilan membela timnas Brasil untuk duel persahabatan melawan Italia di Jenewa dan Rusia di London. Costa hanya tampil melawan Italia di babak II.

Pada September 2013, Federasi Sepak Bola Spanyol mengirimkan surat resmi kepada FIFA untuk memanggil Diego Costa ke tim nasional Spanyol. Status warga Spanyol sudah ia miliki pada musim panas 2013.

Pada 20 Oktober 2013, Diego Costa menyatakan ingin membela timnas Spanyol dan mengirimkan surat ke CBF, Federasi Sepak Bola Brasil.

"Sungguh sebuah keputusan yang sulit. Saya yakin ia merasa tak nyaman. Dia seorang Brasil, namun lebih dihargai di Spanyol," ujar Filipe Luis di Football Espana.

Kata Filipe lagi, "Brasil telah kehilangan seorang striker hebat. Semoga dia bahagia dengan pilihannya."




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X