Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Berburu Bek Asing

By Wisnu Nova Wistowo - Senin, 11 November 2013 | 16:00 WIB
Persib Bandung
Persib Bandung

Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman, mencoret pemain seleksi Gesio Carvalho usai uji coba dengan Diklat Persib, Sabtu (9/11), di Stadion Siliwangi. Pasalnya pemain asal Brazil ini dinilai tidak sesuai denga kriteria yang dibutuhkan Persib. Setelah nama Gesio hilang dari daftar calon pemain Persib, Djadjang pun langsung mengalihkan bidikan.

"Saya ingin bek asing non Asia yang sudah terbukti kemampuannya di Liga Super Indonesia. Karena proses adaptasinya lebih cepat dibanding pemain yang baru pertama kali datang ke Indonesia," kata Djadjang.

Menurut Djanur meskpiun PT LI memberikan kuota empat pemain asing termasuk satu pemain Asia, namun musim depan Persib sudah memutuskan hanya memakai tiga pemain asing, minus pemain Asia.

Dengan kebijakan tersebut, bek asal Suriah, Nasser Al Sebai yang tadinya masih dipertimbangkan, dipastikan terlempar dari skuad Maung Bandung.

" Ada satu bek asing yang saya incar. Sudah ada pembicaraan antara kami, namun hingga saat ini belum sepakat," kata Djanur yang ogah menyebutkan nama pemain tersebut.


Editor : Budi Kresnadi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X