Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Valentino Rossi Dapat Crew Chief Baru

By Arief Kurniawan - Senin, 11 November 2013 | 16:45 WIB
Atas: Rossi dan Burgess. Bawah: Silvano Galbusera
yamaha-racing dan motogp.com
Atas: Rossi dan Burgess. Bawah: Silvano Galbusera

Setelah berpisah dari Jeremy Burgess, Valentino Rossi dipastikan mendapatkan crew chief yang baru untuk musim 2014: Silvano Galbusera. Galbusera akan langsung bekerja dengan Rossi sejak hari Senin (11/11) ini pada tes perdana untuk motor 2014 di Valencia, Spanyol.

Galbusera pernah menjadi engineer untuk Marco Melandri, sebelum malang melintang dengan kesuksesan di ajang Superbike bersama beberapa pebalap Yamaha.

Massimo Meregalli, Team Director Yamaha, mengatakan: "Rasanya senang bisa kembali bekerja sama dengan Silvano. Setelah sepuluh tahun merasakan karyanya dulu, saya yakin dia adalah orang dengan keterampilan dan keahlian yang tepat untuk Valentino Rossi."

"Saya mengucapkan terima kasih kepada Yamaha dan Valentino Rossi akan kesempatan yang mereka berikan buat saya. Ini adalah tantangan besar bekerja buat seorang juara dunia berkali-kali," kata Galbusera dalam rilis Yamaha ke bolanews.com.

Rossi berpisah dengan Burgess setelah bertahun-tahun bersama, bahkan tatkala dia pindah tim, dari Honda ke Yamaha ke Ducati, dan balik lagi ke Yamaha. Burgess selalu ikut bersamanya. Namun, Rossi mengaku ingin mendapat sentuhan baru untuk musim 2014 sehingga dia memutuskan berpisah dengan Burgess.


Editor : Arief Kurniawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X