Barcelona baru saja mengonfirmasi bahwa mereka akan kehilangan pemain terbaiknya, Lionel Messi, selama delapan pekan. Pemain Argentina ini mengalami cedera hamstring.
Cedera itu dialami Messi di babak pertama pada partai La Liga melawan Real Betis hari Minggu (10/11). Messi lantas minta diganti di menit 21, sehingga Barcelona memasukkan Andres Iniesta. Pada pertandingan di kandang lawan itu Barcelona menang 4-1, dengan gol-gol yang disumbangkan oleh Neymar, Pedro, dan Cesc Fabregas (2).
Messi masuk dalam daftar sementara calon penerima FIFA Ballon d'Or atau pemain terbaik dunia pada Januari. Bila terpilih, berarti dia akan meraihnya selama lima tahun berturut-turut.
Editor | : | Arief Kurniawan |
Komentar