Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jerman Kirim 5 Pemain

By Weshley Hutagalung - Selasa, 12 November 2013 | 22:52 WIB
Mesut Oezil, Thomas Mueller, dan Philipp Lahm, kandidat terbaik.
Johannes Eisele/AFP
Mesut Oezil, Thomas Mueller, dan Philipp Lahm, kandidat terbaik.

Ketika FIFA memunculkan penghargaan pemain terbaik dunia bertajuk FIFA World Player of the Year pada 1991, pemain asal Jerman muncul sebagai yang terbaik. Namanya Lothar Matthaeus.

Namun, setelah Matthaues tak ada lagi pemain asal Jerman yang terpilih sebagai pesepak bola terbaik di dunia. Hanya Oliver Kahn yang mencapai peringkat kedua pada 2002. Tentu status Ronaldo sebagai pahlawan Piala Dunia 2002 sulit disaingi Kahn, kiper Jerman yang dibobol Ronaldo dua kali.
Sebelumnya, dua pesepak bola Jerman muncul dalam posisi tiga besar FIFA World Player of the Year, yakni Thomas Hassler (1992) dan Juergen Klinsmann (1995).
Sejak FIFA mengambil alih penghargaan Ballon d’Or, lambang anugerah pesepak bola terbaik di Eropa, pada 2010, tak ada satupun pemain asal Jerman yang berada di kelompok tiga besar. FIFA Ballon d’Or dikuasai oleh pesepak bola Argentina, Spanyol, dan Portugal.
Bagaimana dengan edisi keempat FIFA Ballon d’Or? Untuk pesepak bola terbaik dunia 2012, Jerman mengirimkan lima pemain, terbanyak dari 23 kandidat dari 15 negara yang pemenangnya akan diumumkan pada 13 Januari 2014.
1 Pemain
Wales: Gareth Bale 
Portugal: Cristiano Ronaldo 
Kolombia: Radamel Falcao
Belgia: Eden Hazard 
Swedia: Zlatan Ibrahimovic
Polandia: Robert Lewandowski
Argentina: Lionel Messi 
Italia: Andrea Pirlo
Prancis: Franck Ribery
Pantai  Gading: Yaya Toure
2 Pemain
Uruguay: Edinson Cavani & Luis Suarez 
Spanyol: Andres Iniesta & Xavi Hernandez 
Belanda: Arjen Robben & Robin Van Persie
Brasil: Neymar & Thiago Silva  
5 Pemain
Jerman: Philipp Lahm, Thomas Mueller, Manuel Neuer, Mesut Oezil & Bastian Schweinsteiger

Namun, setelah Matthaues tak ada lagi pemain asal Jerman yang terpilih sebagai pesepak bola terbaik di dunia. Hanya Oliver Kahn yang mencapai peringkat kedua pada 2002. Tentu status Ronaldo sebagai pahlawan Piala Dunia 2002 sulit disaingi Kahn, kiper Jerman yang dibobol Ronaldo dua kali.

Sebelumnya, dua pesepak bola Jerman muncul dalam posisi tiga besar FIFA World Player of the Year, yakni Thomas Hassler (1992) dan Juergen Klinsmann (1995).

Sejak FIFA mengambil alih penghargaan Ballon d’Or, lambang anugerah pesepak bola terbaik di Eropa, pada 2010, tak ada satupun pemain asal Jerman yang berada di kelompok tiga besar. FIFA Ballon d’Or dikuasai oleh pesepak bola Argentina, Spanyol, dan Portugal.

Bagaimana dengan edisi keempat FIFA Ballon d’Or? Untuk pesepak bola terbaik dunia 2012, Jerman mengirimkan lima pemain, terbanyak dari 23 kandidat dari 15 negara yang pemenangnya akan diumumkan pada 13 Januari 2014.

1 Pemain

Wales: Gareth Bale 

Portugal: Cristiano Ronaldo 

Kolombia: Radamel Falcao

Belgia: Eden Hazard 




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X